Aplikasi Deteksi Kebersihan Pintu Kanal Berbasis Embeded System
Keywords:
canal, cctv,, igital image processing, mbedded systemsAbstract
Pada tahun 2016 sebuah laporan dari World Economic Forum dan Ellen MacArthur Foundation memperkirakan sekitar 300 juta ton plastik diproduksi setiap tahunnya yang kini mengakibatkan krisis pencemaran laut global yang semakin meningkat, disusul pada bulan Juni 2017, Indonesia mencanangkan Rencana Aksi Sampah Laut, yang menuntut berbagai upaya untuk mengendalikan kebocoran sampah plastik/laut dan meningkatkan kepedulian terhadap isu tersebut. Meningkatnya isu sampah laut tersebut dibutuhkan suatu sistem yang dapat membantu pemerintah kota dalam memantau sampah-sampah yang menumpuk di aliran air laut di kota tersebut dengan lebih baik. Mendukung penerapan kota Makassar menjadi smart city, penelitian ini memanfaatkan CCTV, image processing dan embedded system dalam pembuatan aplikasi pendeteksi kebersihan pada pintu kanal. Penelitian ini menggunakan metode Image subtraction, yaitu metode pengurangan citra referensi dan citra yang diperoleh untuk mendeteksi objek. Hasil uji penelitian yang dilakukan oleh petugas yang bertanggung jawab terhadap kebersihan pintu kanal jongaya menunjukkan bahwa, aplikasi pendeteksi kebersihan berjalan dengan baik dan dapat menghitung presentase penumpukan sampah di pintu kanal sesuai dengan hasil pengurangan menggunakan Image Subtraction.